Kota Bima _ Pada Sabtu, 06 September 2025, acara pembukaan pacuan kuda Walikota Bima Cup digelar di lapangan pacuan kuda Sambinae, Kota Bima untuk memperingati HUT RI ke-80. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Pemerintah Kota Bima bersama Kodim 1608/Bima dan diikuti sekitar 753 ekor kuda. Acara resmi dibuka oleh Walikota Bima, H. A. Rahman H. Abidin, SE.
Pembukaan diawali dengan doa dan laporan dari Ketua Panitia Mayor Inf. Asep Okinawa Muas yang menekankan pentingnya sinergi antara Pemkot Bima dan Kodim dalam mensukseskan acara ini.
“,Banyak kuda pacuan yang berpartisipasi, bukan hanya dari Kota dan kabupaten Bima tapi juga berasal dari kabupaten Dompu dan Sumbawa turut meramaikan acara ini”. ujar Kasdim
Walikota Bima dalam sambutannya menyampaikan bahwa pacuan kuda adalah warisan budaya yang harus dilestarikan sebagai identitas masyarakat Bima dan Dompu.
“,Pacuan kuda memperkuat persaudaraan dan sportivitas sekaligus mendukung perekonomian lokal, terutama pelaku UMKM dan pariwisata di Kota Bima. Pemerintah Kota berkomitmen mengembangkan olahraga ini sebagai aset budaya dan pariwisata daerah. tegas Walikota
Acara pacuan kuda ini juga didukung oleh berbagai pejabat penting seperti Dandim 1608/Bima Letkol Inf. Andi Lulianto, DPRD Kota Bima, Ketua Pordasi Kota Bima Sudirman Djunaidin, dan tokoh lainnya. Mereka bersama-sama memastikan acara berjalan lancar dan sukses.
Seluruh rangkaian pembukaan pacuan kuda berjalan aman dan lancar, menandakan sinergi dan dukungan kuat dari berbagai pihak untuk melestarikan budaya dan olahraga pacuan kuda di Kota Bima.
No comments yet.