Maurole, Ende – Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Praka Ramdani G. Utomo, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos), Pengumpulan Data Teritorial (Puldata), dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Desa Watukamba, Kecamatan Maurole, Kabupaten Ende pada Kamis, 24 Juli 2025.
Kegiatan yang dimulai pukul 09.00 WITA ini bertujuan untuk memantau kondisi keamanan wilayah sekaligus mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat. Dalam kegiatan tersebut, Babinsa berinteraksi langsung dengan enam warga Desa Watukamba, memberikan himbauan agar selalu menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan.
Praka Ramdani menyampaikan bahwa kehadiran Babinsa di wilayah binaan tidak hanya untuk menjaga keamanan, tetapi juga sebagai bentuk pengabdian dalam membantu masyarakat serta menjaga kemanunggalan TNI-Rakyat.
“Melalui Komsos dan Puldata, kami berupaya memastikan situasi wilayah tetap kondusif dan warga merasa aman serta nyaman,” ungkap Praka Ramdani.
Kegiatan berjalan tertib, lancar, dan aman, serta mendapat sambutan positif dari masyarakat desa setempat.
No comments yet.