NTT-Sumba Timur. Sebagai bentuk kepedulian terhadap ketahanan pangan dan kesejahteraan petani, Babinsa Koramil 06/Karera Kodim 1601/Sumba Timur,Serka Dominggus Lay, Pratu Hezron Domu Wora dan Pratu Aldit Amah, turut serta mendampingi petani dalam kegiatan panen padi di Desa Nggongi, Kecamatan Karera, Kabupaten Sumba Timur, Rabu (30/07/2025).
Kehadiran kedua Babinsa ini disambut hangat oleh para petani yang sedang memanen padi di sawah. Kegiatan ini merupakan bagian dari tugas pembinaan teritorial serta wujud nyata kemanunggalan TNI dengan rakyat, khususnya dalam mendukung program swasembada pangan nasional.
“Kami sebagai Babinsa memiliki tanggung jawab tidak hanya dalam aspek keamanan, tapi juga mendukung program-program pemerintah, termasuk bidang pertanian. Kehadiran kami di tengah petani diharapkan dapat memotivasi dan meringankan beban mereka,” ujar Serka Dominggus Lay.
Sementara itu, Serka Dominggus Lay menambahkan bahwa keterlibatan Babinsa dalam kegiatan pertanian juga bertujuan untuk mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat, serta mendorong produktivitas petani di wilayah binaan.
Panen kali ini menunjukkan hasil yang cukup menggembirakan bagi para petani, yang merasa terbantu dengan kehadiran Babinsa. Masyarakat berharap kolaborasi ini dapat terus berjalan demi kesejahteraan dan kemajuan desa.
Melalui kegiatan ini, TNI AD, khususnya Kodim 1601/Sumba Timur, terus berkomitmen untuk hadir dan berkontribusi nyata dalam pembangunan wilayah serta mendukung ketahanan pangan nasional.
(Pendim 1601 ST)
No comments yet.