Lombok Timur – Babinsa Desa Rumbuk Timur, Serda M. Zaini dari Koramil 1615-07/Sakra, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama warga masyarakat di Dusun Gelumpang, Desa Rumbuk Timur, Kecamatan Sakra, Kabupaten Lombok Timur, pada Selasa (05/08/2025).
Kegiatan ini dilakukan sebagai bagian dari upaya pembinaan teritorial dan menjalin kedekatan antara TNI dengan masyarakat di wilayah binaan.
Dalam kesempatan tersebut, Serda M. Zaini menyampaikan himbauan kepada warga agar senantiasa menumbuhkan rasa kepedulian sosial antar sesama. Ia menekankan pentingnya budaya saling tolong-menolong dalam kehidupan sehari-hari, karena hal tersebut mampu mempererat hubungan silaturahmi antarwarga dan membangun kekompakan di lingkungan.
Selain itu, Babinsa juga mengajak warga untuk kembali mengaktifkan kegiatan jaga malam atau ronda sebagai bentuk partisipasi aktif dalam menjaga keamanan lingkungan. Dengan adanya ronda malam, potensi gangguan keamanan seperti pencurian atau tindak kriminalitas lainnya dapat diminimalisir sedini mungkin.
Tidak hanya itu, Serda M. Zaini juga mengingatkan masyarakat agar selalu menyelesaikan setiap persoalan atau perselisihan dengan kepala dingin dan musyawarah. Ia mengimbau warga agar tidak mudah terpancing atau terprovokasi oleh pihak luar yang bisa memecah belah persatuan dan menciptakan konflik di tengah masyarakat.
Kegiatan Komsos ini disambut positif oleh warga setempat. Masyarakat mengapresiasi kehadiran Babinsa yang aktif memberikan perhatian terhadap keamanan dan ketertiban di desa mereka. Dengan terjalinnya komunikasi yang baik antara Babinsa dan masyarakat, diharapkan tercipta lingkungan yang aman, harmonis, dan kondusif di wilayah Rumbuk Timur.
No comments yet.