NTT-Kefamenanu., Senin 18 Agustus 2025, Dalam rangka memperkuat tugas kewilayahan sekaligus meningkatkan kemanunggalan TNI dengan rakyat, Babinsa Koramil 1618-05/Biut, Sertu Arnoldus Yansen, melaksanakan komunikasi sosial (komsos) bersama para petani di Desa Boro, Kecamatan Biboki Utara, Kabupaten TTU.
Kegiatan ini menjadi wadah silaturahmi Babinsa dengan masyarakat, khususnya petani, yang merupakan mitra strategis dalam mendukung ketahanan pangan dan pembangunan desa. Sertu Arnoldus menegaskan bahwa kebersamaan dengan rakyat merupakan fondasi utama keberhasilan tugas TNI di lapangan.
“Melalui komsos, kami ingin mempererat hubungan dengan warga sekaligus mendengar langsung apa yang menjadi kebutuhan serta tantangan mereka. Dengan begitu, Babinsa dapat hadir bukan hanya sebagai aparat, tetapi juga sebagai sahabat dan mitra masyarakat,” ungkapnya.
Ia menambahkan, tugas seorang Babinsa bukan hanya menjaga stabilitas keamanan wilayah, tetapi juga membangun komunikasi yang kuat dengan berbagai elemen masyarakat. Hal tersebut menjadi bagian penting dari implementasi tugas pokok TNI-AD dalam pembinaan teritorial.
Kehadiran Babinsa di tengah-tengah petani pun disambut positif. Masyarakat menilai kegiatan ini bukan sekadar ajang silaturahmi, tetapi juga bentuk perhatian nyata dari TNI terhadap kehidupan rakyat. Dengan terjalinnya hubungan yang erat, diharapkan sinergi antara TNI dan masyarakat semakin kuat demi terwujudnya desa yang aman, sejahtera, dan maju.
(PENDIM 1618/TTU)
No comments yet.