Rote Ndao – Pada hari Jumat, 29 Agustus 2025, bertempat di Koramil 1627-03/Btt, Dusun Tuambian, Desa Sakubatu, Kecamatan Rote Barat Daya, Kabupaten Rote Ndao, Babinsa Praka Noh Nubatonis melaksanakan kegiatan penjualan beras Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan (SPHP) melalui program Gerakan Pangan Murah (GPM).
Dalam kegiatan ini, sebanyak 60 karung beras diturunkan untuk dipasarkan kepada masyarakat dengan harga terjangkau, yaitu Rp 60.000 per kemasan. Antusiasme warga terlihat sejak hari pertama, dimana tercatat penjualan sebagai berikut:
Hari ke-1: 69 karung terjual
Hari ke-2: 10 karung terjual
Hari ke-3: 5 karung terjual
Sisa beras: 36 karung (akan dilanjutkan penjualan pada hari berikutnya)
Dari total penjualan tersebut, terkumpul uang hasil penjualan sebesar Rp 5.040.000 yang saat ini disimpan oleh Danramil setempat.
Kegiatan penjualan beras SPHP ini merupakan bentuk nyata kepedulian TNI dalam membantu pemerintah menekan inflasi dan menjaga kestabilan harga kebutuhan pokok di tengah masyarakat. Dengan adanya program Gerakan Pangan Murah ini, diharapkan dapat meringankan beban ekonomi warga dan memastikan ketersediaan pangan tetap terjaga di wilayah Kabupaten Rote Ndao.
No comments yet.