Dompu, NTB – Babinsa Desa Lasi, Koramil 1614-04/Kilo, Kopda Daud, kembali melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) bersama warga binaan di Dusun Liku kec kilo kab Dompu, Minggu 31 Agustus 2025.Kegiatan ini merupakan wujud nyata peran Babinsa dalam menjaga hubungan harmonis dengan masyarakat sekaligus memastikan kondisi wilayah tetap aman dan kondusif.
Dalam kesempatan tersebut, Kopda Daud mengajak masyarakat untuk senantiasa menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan. Ia menekankan bahwa stabilitas desa tidak hanya menjadi tanggung jawab aparat, tetapi juga membutuhkan partisipasi aktif seluruh warga.
Selain menyampaikan pesan kamtibmas, Babinsa juga mendengarkan berbagai keluhan dan aspirasi masyarakat terkait persoalan sehari-hari. Melalui komunikasi dua arah ini, diharapkan tercipta kedekatan emosional sehingga Babinsa dapat lebih cepat merespons kebutuhan maupun permasalahan warga.
“Babinsa hadir bukan hanya sebagai aparat teritorial, tetapi juga sebagai sahabat dan mitra masyarakat. Dengan komunikasi yang baik, kita bisa bersama-sama menjaga desa tetap aman dan sejahtera,” ungkap Kopda Daud kepada warga.
Kegiatan berlangsung dengan penuh keakraban. Warga pun menyambut positif langkah Babinsa yang senantiasa hadir di tengah-tengah mereka. Kehadiran Babinsa diharapkan dapat semakin memperkokoh semangat kebersamaan dalam membangun desa.
Dengan terlaksananya Komsos ini, diharapkan hubungan TNI dan rakyat semakin solid, serta tercipta lingkungan masyarakat yang aman, tentram, dan harmonis.
(Pendim1614/Dompu)
No comments yet.