Sumbawa Barat – NTB, Babinsa Desa Dasan Anyar, Koramil 1628-05/Jereweh, Serda Yakub menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat dengan melakukan pengecekan Dapur Sehat yang akan digunakan dalam program Makan Bergizi Gratis di Kecamatan Jereweh, Selasa (16/9/2025).
Dalam kegiatan tersebut, Serda Yakub tidak hanya melakukan pengecekan fasilitas dapur, namun juga memberikan arahan kepada pengelola agar menjaga kebersihan serta kualitas bahan makanan yang akan diolah. Hal ini bertujuan agar program makan bergizi gratis dapat benar-benar memberikan manfaat nyata bagi masyarakat.
“Babinsa hadir bukan hanya untuk menjaga keamanan, tetapi juga ikut mendorong kesejahteraan masyarakat. Program makan bergizi gratis ini harus terlaksana dengan baik, sehingga kebutuhan gizi warga, terutama anak-anak, bisa terpenuhi,” ujar Serda Yakub.
Keterlibatan Babinsa dalam mendampingi program pemerintah ini menjadi bukti nyata peran TNI di tengah masyarakat. Kehadirannya diharapkan mampu memberikan motivasi dan semangat kepada masyarakat maupun perangkat desa dalam menyiapkan program tersebut.
Dengan pendampingan langsung dari Babinsa, pelaksanaan program makan bergizi gratis di Kecamatan Jereweh diharapkan berjalan lancar, tepat sasaran, serta memberikan dampak positif bagi peningkatan kesehatan dan kesejahteraan warga.
(Pendim 1628/KSB).
No comments yet.