Rote Ndao – Dalam rangka melaksanakan tugas pembinaan wilayah, Babinsa Koramil 1627-02/Pantai Baru, Serda Roni Riberu, melakukan kegiatan monitoring wilayah sekaligus komunikasi sosial (Komsos) di SMPN 2 Desa Sonimanu, Kecamatan Pantai Baru, Kabupaten Rote Ndao, Kamis (18/9/2025) pukul 09.30 WITA.
Kegiatan ini dilakukan sebagai bagian dari upaya Babinsa untuk menjalin kedekatan dengan masyarakat, khususnya kalangan tenaga pendidik dan pelajar. Pada kesempatan tersebut, Serda Roni berdialog dengan Wakil Kepala Sekolah dan sejumlah guru SMPN 2 mengenai kegiatan pembinaan siswa.
Dalam pertemuan tersebut, pihak sekolah menyampaikan permohonan kepada Babinsa agar dapat memberikan pelatihan Peraturan Baris Berbaris (PBB) kepada siswa kelas IX. Tujuannya, agar para siswa dapat memahami dasar-dasar kedisiplinan serta gerakan baris-berbaris dengan baik. Menanggapi permohonan itu, Serda Roni menyambut positif dan menyatakan kesiapannya untuk memberikan pelatihan.
“Latihan PBB akan mulai dilaksanakan pada Jumat besok. Dengan latihan ini, kami berharap para siswa memiliki kedisiplinan, kebersamaan, serta rasa tanggung jawab yang lebih kuat,” ungkap Serda Roni.
Monitoring wilayah sekaligus Komsos yang dilakukan Babinsa menjadi wadah penting dalam mempererat hubungan antara TNI AD dengan pihak sekolah. Selain itu, kegiatan ini juga mendukung pembinaan generasi muda agar memiliki karakter yang tangguh, disiplin, dan berjiwa nasionalis.
Hingga kegiatan selesai, seluruh rangkaian berjalan aman, tertib, dan penuh keakraban. Kehadiran Babinsa di sekolah diapresiasi pihak sekolah sebagai bentuk dukungan nyata TNI terhadap dunia pendidikan di wilayah binaan.
No comments yet.