Ende, Dalam rangka mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat serta menciptakan kondisi wilayah yang aman dan kondusif, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Serka Yupiter Kase, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Desa Nemoramba, Kecamatan Ende, Kabupaten Ende, pada Minggu (28/9) pukul 09.30 WITA.
Kegiatan ini dikemas dalam bentuk anjangsana dan silaturahmi dengan warga binaan, yang menjadi bagian dari upaya Babinsa untuk membina komunikasi yang baik, serta memantau langsung perkembangan situasi dan kondisi masyarakat di wilayah binaannya.
Dalam kesempatan tersebut, Babinsa berdialog secara langsung dengan warga, memberikan imbauan tentang pentingnya menjaga keamanan lingkungan (Kamtibmas) serta tetap memperhatikan kesehatan dan kebersihan dalam kehidupan sehari-hari.
“Komsos merupakan sarana efektif untuk mendekatkan diri dengan masyarakat, sehingga informasi dan kondisi riil di lapangan dapat diketahui dengan cepat. Selain itu, kegiatan ini juga menjadi wujud nyata kemanunggalan TNI dan rakyat,” ujar Serka Yupiter Kase.
Kegiatan diikuti oleh sekitar empat orang warga binaan yang menyambut baik kehadiran Babinsa. Warga merasa senang dan mengapresiasi kepedulian TNI, khususnya Babinsa, yang selalu hadir dan siap membantu masyarakat dalam berbagai situasi.
Sebagaimana diketahui, Komsos dan Pamwil merupakan tugas pokok satuan komando kewilayahan (Satkowil) TNI AD, sebagai garda terdepan dalam membantu pemerintah dan masyarakat untuk menciptakan stabilitas dan keamanan di wilayah.
No comments yet.