Ende, – Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Serka Rahmat Hidayah, melaksanakan kegiatan pendampingan dan komunikasi sosial (Komsos) bersama masyarakat dalam rangka penyuluhan pembibitan kakao yang digelar di Kelurahan Ndorurea, Kecamatan Nangapanda, Kabupaten Ende, Jumat (10/10/2025).
Penyuluhan ini menghadirkan pemateri dari PT Kargil, yakni Bapak Hasbi, selaku penyuluh lapangan yang memberikan materi tentang teknik pembibitan kakao secara efektif dan berkelanjutan. Kegiatan ini disambut antusias oleh masyarakat setempat yang mayoritas berprofesi sebagai petani.
Selain mendampingi kegiatan penyuluhan, Serka Rahmat Hidayah juga melaksanakan tugas pemantauan keamanan wilayah (Pamwil) dan Komsos guna mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat.
“Kami menghimbau kepada masyarakat agar terus bersinergi dengan Babinsa, khususnya dalam bidang pertanian. TNI melalui Babinsa akan selalu hadir dan mendukung kegiatan positif yang bertujuan meningkatkan kesejahteraan rakyat,” ujar Serka Rahmat Hidayah di sela kegiatan.
Menurutnya, kehadiran Babinsa di tengah masyarakat merupakan bagian dari tugas pokok Satuan Komando Kewilayahan (Satkowil) sebagai garda terdepan TNI AD dalam pembinaan wilayah.
(Penulis: Timpendim1602/Ende)
No comments yet.