NTB – Sumbawa — Dalam rangka mempererat hubungan dengan masyarakat di wilayah binaannya, Babinsa Desa Senawang Koramil 1607-03/Ropang, Kopka Herman S., menghadiri kegiatan Silaturahmi dan Sholat Jumat bersama yang dirangkaikan dengan dialog antara Bupati Sumbawa dan masyarakat, bertempat di Masjid Baiturrahman, Desa Senawang, Kecamatan Orong Telu, pada Jumat (10/10/2025).
Kegiatan yang dihadiri oleh sekitar 150 orang masyarakat ini turut dihadiri oleh Bupati Sumbawa H. Syarafuddin Jarot, M.Pd., beserta rombongan dari Kabupaten Sumbawa, Camat Orong Telu M. Munir, S.AP., dan unsur Forkopimca lainnya.
Dalam kesempatan tersebut, Babinsa Kopka Herman S. yang mewakili Danramil 1607-03/Ropang hadir tidak hanya sebagai pendamping kegiatan, tetapi juga sebagai penghubung komunikasi antara pemerintah daerah dan masyarakat di wilayah binaannya. Melalui kehadirannya, Babinsa berperan aktif memperkuat sinergi dan semangat kebersamaan dalam menjaga keamanan serta ketertiban lingkungan.
“Melalui kegiatan seperti ini, Babinsa dapat lebih dekat dengan warga. Selain itu, kami dapat mendengarkan langsung aspirasi dan kendala yang dihadapi masyarakat, sehingga Koramil dapat hadir memberikan solusi maupun dukungan sesuai peran kami di wilayah,” ujar Kopka Herman.
Sementara itu, Bupati Sumbawa dalam sambutannya menyampaikan beberapa hal penting terkait pembangunan dan lingkungan. Ia menegaskan komitmennya untuk memperjuangkan perbaikan akses jalan dari Lenangguar hingga Desa Teladan, agar hasil pertanian masyarakat dapat lebih mudah dipasarkan. Selain itu, Bupati juga mengajak seluruh warga untuk menjaga kelestarian alam dan mencegah penebangan liar yang dapat mengancam sumber mata air di wilayah Senawang.
Kegiatan silaturahmi ini berlangsung aman, tertib, dan penuh keakraban, mencerminkan kuatnya ikatan sosial antara aparat teritorial dan masyarakat di Kecamatan Orong Telu. Kehadiran Babinsa di setiap kegiatan masyarakat menjadi bukti nyata peran aktif TNI dalam mendukung pemerintah daerah sekaligus mempererat kemanunggalan TNI–Rakyat.
(Pendim 1607/Sumbawa)
No comments yet.