NTT – Sumba Timur. Babinsa Koramil 01/Lewa Kodim 1601/Sumba Timur, Praka Stepanus Dappa Taka menghadiri kegiatan rapat minilokakarya triwulan III dalam rangka evaluasi kinerja tahun 2025 yang bertempat di Aula Puskesmas Lewa, Kecamatan Lewa, Kabupaten Sumba Timur, Jum’at (31/10/2025).
Kegiatan rapat ini bertujuan untuk mengevaluasi capaian program kerja lintas sektor, khususnya bidang kesehatan, serta memperkuat koordinasi antara pemerintah kecamatan, tenaga medis, dan aparat kewilayahan dalam meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Camat Lewa Tidahu, Kepala Puskesmas Lewa Tidahu, Babinsa, para kepala lintas sektor, para kepala sekolah, perwakilan guru, tenaga kesehatan (Nakes), perwakilan kader posyandu, tokoh agama, dan tokoh adat.
Dalam kesempatan tersebut, Babinsa Praka Stepanus menyampaikan pentingnya sinergi antar unsur masyarakat untuk mendukung program kesehatan dan pembangunan di wilayah.
“Kami siap mendukung kegiatan yang berdampak positif bagi masyarakat, terutama yang berkaitan dengan peningkatan kesehatan dan kesejahteraan warga,” ujarnya.
Rapat minilokakarya ini berlangsung dengan penuh semangat dan menghasilkan sejumlah rekomendasi untuk memperkuat kolaborasi lintas sektor dalam pelaksanaan program pembangunan di wilayah Kecamatan Lewa Tidahu.
(Pendim 1601 ST)
No comments yet.