Dompu, NTB — Senin (3/11/2025)
Babinsa Koramil 1614-03/Huu, Sertu Junaidin, melaksanakan kegiatan ronda malam bersama pemuda binaan di Dusun Nata, Desa Lune, Kecamatan Huu, sekitar pukul 20.00 Wita.
Kegiatan ini dilakukan sebagai bagian dari pembinaan teritorial kepada pemuda agar tetap menjaga keamanan, ketertiban, dan keselamatan diri. Babinsa juga memanfaatkan kesempatan ini untuk memberikan edukasi dan himbauan positif kepada pemuda.
Dalam arahannya, Sertu Junaidin menekankan pentingnya menjauhi minuman keras (miras) dan narkoba, karena dapat merugikan diri sendiri, keluarga, serta mengganggu ketertiban di lingkungan masyarakat.
“Kesehatan dan keselamatan diri adalah tanggung jawab kita. Hindari miras dan narkoba agar hidup lebih aman dan produktif,” pesan Sertu Junaidin kepada pemuda binaan.
Kegiatan ronda malam tersebut berlangsung aman dan lancar, serta mendapat sambutan positif dari para pemuda sebagai bentuk upaya menjaga lingkungan yang kondusif di Desa Lune.
(Pendim 1614/Dompu)
No comments yet.