NTT – Sumba Timur. Dandim 1601/Sumba Letkol Inf Dobby Noviyanto S.,S.E yang diwakili Pjs Pasi Pers Kodim 1601/Sumba Timur Lettu Inf Nicolas Klau Seran manghadiri Penutupan Turnamen Futsal Piala Bupati Sumba Timur Tahun 2025 berlangsung meriah di Lapangan Futsal Zan-Ziro, Kelurahan Prailiu, Kecamatan Kambera, Kabupaten Sumba Timur, Rabu malam (12/11/2025).
Dalam kesempatan tersebut Pjs Pasi Pers Kodim 1601/Sumba Timur, Nicolas Klau Seran, turut menghadiri acara penutupan sebagai bentuk dukungan terhadap pengembangan olahraga di kalangan generasi muda Sumba Timur.
Turnamen futsal ini merupakan ajang bergengsi tahunan yang memperebutkan Piala Bupati Sumba Timur, diikuti oleh puluhan tim dari berbagai kecamatan. Kompetisi ini tidak hanya menjadi ajang sportivitas dan kebersamaan, tetapi juga sarana untuk menumbuhkan semangat juang serta mempererat tali silaturahmi antarwarga.
Pjs Pasi Pers Kodim 1601/Sumba Timur Lettu Inf Nicolas Klau Seran menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya turnamen tersebut dan menekankan pentingnya olahraga sebagai bagian dari pembinaan karakter bangsa.
“Melalui kegiatan seperti ini, para pemuda dapat menyalurkan energi positif, menjauhi hal-hal negatif, dan memperkuat semangat kebersamaan,” ujar Pjs Pasi Pers Kodim 1601/Sumba Timur, Nicolas Klau Seran, mewakili Dandim.
Acara penutupan berlangsung lancar dan penuh semangat, ditandai dengan penyerahan piala dan penghargaan kepada para pemenang. Kehadiran perwakilan Kodim 1601/Sumba Timur menunjukkan komitmen TNI dalam mendukung kegiatan masyarakat, khususnya di bidang olahraga dan pembinaan generasi muda.
(Pendim 1601 ST)
No comments yet.