LABUAN BAJO – Sebagai wujud nyata kepedulian dan Kemanunggalan TNI dengan Rakyat, personel Babinsa dari Koramil 1630-01/Komodo, jajaran Kodim 1630/Manggarai Barat, melaksanakan pendampingan bakti sosial (baksos) operasi mata katarak gratis hari Jumat, 14 November 2025.
Kegiatan kemanusiaan ini menyasar warga dari empat desa di wilayah Kecamatan Komodo, yaitu Desa Papagarang, Desa Pasir Panjang, Desa Komodo, dan Desa Gorontalo. Acara dipusatkan di RS Siloam Hospital, Desa Gorontalo, Kecamatan Komodo, Kabupaten Manggarai Barat.
Tiga personel Babinsa, yakni Sertu Burhanuddin, Sertu Taha R., dan Sertu Jaharudin, hadir langsung di lokasi untuk mendampingi dan memastikan warga binaannya mendapatkan pelayanan terbaik. Para Babinsa membantu mengkoordinir warga, mulai dari proses pendaftaran hingga pelaksanaan operasi, agar berjalan dengan tertib dan lancar.
Bakti sosial ini terselenggara atas kerja sama yang baik antara pihak PERDAMI (Perhimpunan Dokter Spesialis Mata Indonesia) dan Siloam Hospital Labuan Bajo.
Di tempat terpisah, Komandan Kodim 1630/Manggarai Barat melalui Danramil 1630-01/Komodo, menyampaikan bahwa kegiatan ini adalah implementasi dari Sapta Marga dan Sumpah Prajurit, khususnya dalam membantu mengatasi kesulitan rakyat sekelilingnya.
“Kehadiran Babinsa di tengah-tengah masyarakat bukan hanya dalam tugas pengamanan wilayah, tetapi juga dalam setiap kegiatan sosial kemasyarakatan,” ujar Danramil.
“Kami sangat mengapresiasi dan berterima kasih kepada PERDAMI serta RS Siloam Hospital atas inisiatif mulia ini. Pendampingan yang dilakukan Babinsa adalah untuk memastikan bantuan ini tepat sasaran dan memberikan rasa aman serta nyaman bagi warga kami yang akan menjalani operasi,” lanjutnya.
Kegiatan operasi katarak gratis ini disambut dengan antusiasme tinggi oleh warga. Program ini diharapkan dapat memulihkan penglihatan warga sehingga mereka dapat kembali beraktivitas secara normal dan meningkatkan produktivitas serta kualitas hidup mereka.
No comments yet.