Rote Ndao – Mohon ijin melaporkan, pada hari Rabu tanggal 26 November 2025 pukul 07.00 WITA, bertempat di Yayasan Sasando Abadi Desa Ofalangga Kecamatan Pantai Baru, Babinsa Koramil 1627-02/Pantai Baru Koptu Mesak Foeh melaksanakan pendampingan kegiatan pemberian makanan sehat bergizi kepada siswa-siswi mulai dari TK/PAUD, SD, SMP hingga SMA. Kegiatan tersebut diselenggarakan oleh pihak ketiga bekerja sama dengan BGN RI sebagai upaya mendukung pemenuhan gizi seimbang bagi anak sekolah di wilayah Kecamatan Pantai Baru, Kabupaten Rote Ndao.
Pada pelaksanaan hari ini, total sasaran penerima makanan bergizi berjumlah 3.093 siswa/i, yang terdiri dari 406 siswa TK/PAUD, 1.297 siswa SD, 640 siswa SMP, serta 750 siswa SMA/SMK. Pendampingan dilakukan secara terstruktur dengan mendatangi seluruh lembaga pendidikan yang ada di wilayah Kecamatan Pantai Baru. Tim MBG yang berjumlah 48 orang melaksanakan tugas sesuai pembagian, yaitu 42 orang pada bagian penyiapan dan memasak makanan, serta 6 orang pada pendistribusian. Menu makanan yang diberikan berupa nasi putih, ayam, tempe, wortel, kacang panjang, serta melon sebagai buah pendamping.
Turut hadir dalam kegiatan ini Babinsa Koramil 1627-02/Pantai Baru, Tim MBG (Makan Bergizi Gratis), serta para kepala sekolah dan guru dari seluruh jenjang pendidikan yang menjadi sasaran penerima program. Kegiatan berjalan tertib, aman, dan lancar serta mendapat dukungan positif dari pihak sekolah dan masyarakat, mengingat pentingnya dukungan gizi bagi tumbuh kembang anak-anak di Kecamatan Pantai Baru.
No comments yet.