Sumbawa Barat, NTB – Anggota Koramil 1628-02/Sekongkang, Babinsa Kelurahan Sampir Kopda Achmad Fahri, melaksanakan kegiatan pendampingan dalam program pembagian Kartu KSB Maju yang berlangsung di Aula Desa Bukit Damai, Kecamatan Maluk, Kabupaten Sumbawa Barat, Jumat (28/11/2025) pukul 08.00 Wita.
Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya pemerintah daerah dalam meningkatkan pelayanan kesejahteraan masyarakat melalui program KSB Maju. Kehadiran Babinsa di lokasi bertujuan memastikan kegiatan berjalan tertib, aman, dan lancar.
Acara tersebut dihadiri oleh sejumlah pejabat dan unsur terkait, di antaranya:
Camat Maluk. Kepala Bappeda Kabupaten Sumbawa Barat. Perwakilan Setda Kabupaten Sumbawa Barat. Bank NTB Syariah Cabang Sumbawa Barat. Dinas Kominfo Sumbawa Barat. Kepala Desa Bukit Damai. Babinsa Desa Bukit Damai. Bhabinkamtibmas Desa Bukit Damai. AGR Desa Bukit Damai. Para Kadus dan Ketua RT se-Desa Bukit Damai. Warga penerima Kartu KSB Maju.
Pembagian kartu berlangsung tertib, dengan antusiasme masyarakat yang cukup tinggi. Para penerima manfaat mendapatkan pendampingan dan penjelasan terkait fungsi serta manfaat Kartu KSB Maju dalam mendukung akses layanan publik dan kesejahteraan.
Hingga laporan ini disusun, pelaksanaan kegiatan masih berlangsung dalam keadaan aman dan kondusif berkat sinergi antara aparat desa, Babinsa, Bhabinkamtibmas, serta unsur pemerintahan setempat.
Program KSB Maju diharapkan mampu meningkatkan kualitas layanan sosial dan ekonomi masyarakat, khususnya di wilayah Kecamatan Maluk. Babinsa turut menegaskan komitmennya untuk selalu hadir dalam setiap kegiatan yang melibatkan masyarakat guna menjaga keamanan dan membangun kedekatan dengan warga binaan.
(Pendim 1628/KSB).
No comments yet.