Rote Ndao — Pada hari Minggu, tanggal 07 Desember 2025, pukul 07.00 WITA sampai dengan 08.20 WITA, bertempat di Gedung Gereja Talitakumi Nggaut, Desa Sakubatun, Kecamatan Rote Barat Daya, Piket Koramil 1627-03/Batutua yang dipimpin oleh Serka Janry Selanno melaksanakan kegiatan pemantauan dan pengamanan tempat peribadatan.
Kegiatan peribadatan dipimpin oleh Pdt. Inggrit Lodiah Soleh Foeh, S.Th., dengan pembacaan firman dari Kitab Maleakhi 3:1–5 dan tema khotbah “Memberi Diri untuk Dimurnikan Allah”. Ibadah dihadiri sebanyak 243 jemaat, terdiri dari 102 orang laki-laki dan 141 orang perempuan.
Selama pelaksanaan ibadah, situasi terpantau dalam keadaan aman, tertib, dan kondusif. Kehadiran TNI melalui Koramil 1627-03/Batutua mendapat apresiasi dari pihak gereja dan masyarakat, sebagai bentuk kepedulian dalam menjaga keamanan serta kelancaran kegiatan keagamaan di wilayah binaan.
No comments yet.