Gianyar – Beng Rabu, (16/7/2025) — Dalam rangka meningkatkan kapasitas kader Posyandu dalam pemanfaatan teknologi digital, Babinsa Kelurahan Beng, Koramil 1616-01/Gianyar, Serka I Made Sudanta, melaksanakan pemantauan kegiatan Pelatihan Keterampilan Dasar Digital yang digelar di Kantor Postu Kelurahan Beng, Kecamatan/Kabupaten Gianyar.
Kegiatan pelatihan ini dipandu oleh Puskesmas Gianyar 1 yang dipimpin oleh Ayu Amerta, selaku Promosi Kesehatan (Promkes) Puskesmas Gianyar 1, dengan fokus pada pelatihan input data digital untuk balita dan lansia. Tujuannya adalah untuk meningkatkan akurasi dan efisiensi dalam pencatatan data kesehatan masyarakat.
Babinsa Serka I Made Sudanta menyatakan bahwa dukungan terhadap peningkatan kapasitas kader di bidang digital sangat penting di era modern ini, terlebih dalam pelayanan kesehatan dasar yang menyentuh langsung kehidupan masyarakat.
“Kami mendukung penuh kegiatan ini, karena kader Posyandu adalah ujung tombak layanan kesehatan masyarakat. Dengan penguasaan teknologi, mereka bisa bekerja lebih cepat dan tepat,” ujarnya.
Pelatihan berlangsung lancar, dengan antusias tinggi dari para peserta. Sinergi antara TNI, tenaga kesehatan, dan kader masyarakat ini diharapkan dapat terus ditingkatkan untuk menunjang pembangunan bidang kesehatan secara menyeluruh di wilayah Kelurahan Beng.
(Pendim 1616/Gianyar)
No comments yet.