SERIRIT, 8 Oktober 2025 — Dalam rangka mempererat hubungan silaturahmi sekaligus membahas permasalahan infrastruktur desa, Babinsa Desa Ularan, Sertu Putu Ari Setiadi, bersama Bhabinkamtibmas Desa Ularan, Aipda Ketut Astawan, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan Perbekel dan Ketua BPD Desa Ularan. Kegiatan tersebut berlangsung di Aula Kantor Desa Ularan, Kecamatan Seririt, Kabupaten Buleleng, pada Rabu (8/10/2025) pukul 09.30 WITA.
Pertemuan ini difokuskan untuk membahas rencana pembongkaran saluran pipa air PAMSIMAS yang mengalami kebocoran dan sudah tidak berfungsi secara optimal. Dalam diskusi tersebut, para pihak berupaya mencari solusi terbaik agar proses perbaikan dapat segera dilaksanakan tanpa mengganggu pasokan air bersih bagi masyarakat sekitar. Babinsa dan Bhabinkamtibmas turut memberikan masukan agar pelaksanaan kegiatan dilakukan dengan tetap memperhatikan keselamatan kerja serta koordinasi lintas instansi.
Hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Perbekel Desa Ularan I Gusti Nyoman Suryawan, Ketua BPD Kadek Merta, Sekretaris Desa Ketut Darmika, Babinsa, serta Bhabinkamtibmas Desa Ularan. Suasana pertemuan berjalan hangat dan penuh semangat kebersamaan, mencerminkan sinergi antara aparat kewilayahan dan pemerintah desa dalam menyelesaikan permasalahan yang dihadapi masyarakat.
Dalam kesempatan itu, Babinsa Desa Ularan menegaskan pentingnya menjaga komunikasi yang baik antara aparat desa, lembaga masyarakat, dan warga agar setiap permasalahan dapat diselesaikan secara musyawarah. Ia juga mengingatkan bahwa kerja sama yang solid merupakan kunci keberhasilan pembangunan di tingkat desa.
Kegiatan Komsos berakhir pada pukul 11.35 WITA dalam keadaan aman, tertib, dan lancar. Melalui kegiatan ini, diharapkan koordinasi antara unsur TNI, Polri, dan pemerintah desa semakin erat, sehingga dapat bersama-sama mendukung terciptanya lingkungan masyarakat yang aman, tertib, dan sejahtera.
No comments yet.