NTT-SIKKA. Babinsa Koramil 1603-05/Bola Kodim 1603/Sikka, Pratu Renaldo Mario, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) di salah satu rumah warga di Desa Bola, Kecamatan Bola, Kabupaten Sikka, Minggu (18/01/2026). Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi serta membangun kedekatan antara Babinsa dengan masyarakat binaan.
Dalam kesempatan tersebut, Pratu Renaldo Mario menekankan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan, terlebih saat ini telah memasuki musim penghujan. Ia mengingatkan warga agar rutin membersihkan halaman rumah, selokan, serta tempat-tempat yang berpotensi menjadi sarang nyamuk, guna mencegah timbulnya berbagai penyakit.
Selain itu, Babinsa juga menghimbau masyarakat agar selalu menjaga kesehatan dengan menerapkan pola hidup bersih dan sehat, seperti mencuci tangan, mengonsumsi makanan bergizi, serta beristirahat yang cukup.
Dalam penyampaiannya, Pratu Renaldo Mario mengatakan, “Memasuki musim penghujan seperti sekarang ini, kita harus lebih peduli terhadap kebersihan lingkungan. Jangan biarkan sampah menumpuk dan selokan tersumbat, karena dapat menjadi sumber penyakit.
Kesehatan adalah hal utama, jika kita sehat maka semua aktivitas dapat berjalan dengan baik. Mari kita bersama-sama menjaga kebersihan dan kesehatan demi kebaikan kita semua.”
Melalui kegiatan Komsos ini, diharapkan terjalin hubungan yang harmonis antara TNI dan masyarakat, sekaligus meningkatkan kesadaran warga akan pentingnya kebersihan dan kesehatan demi terciptanya lingkungan yang aman, nyaman, dan sehat.
(Pendim 1603/Sikka)
No comments yet.