Ngada – Babinsa Koramil 1625-01/Bajawa wilayah Kecamatan Soa, Sertu Dominikus Noy, menghadiri undangan rapat bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) yang dilaksanakan di Aula Kantor Camat Soa, Kabupaten Ngada, pada Kamis (18/9/2025).
Kegiatan rapat ini dipimpin langsung oleh Bupati Ngada dan dihadiri sejumlah pejabat penting, antara lain Ketua DPRD Ngada, Asisten I Bidang Pemerintahan, Kapolsek Soa mewakili Kapolres Ngada, Pasiter Kodim mewakili Dandim 1625/Ngada, Ketua Pengadilan Anak mewakili Ketua Pengadilan Ngada, Babinsa, Bhabinkamtibmas, para kepala desa se-Kecamatan Soa, para ketua BPD, kepala UPTD, serta undangan lainnya.
Rapat Forkopimda tersebut membahas berbagai isu strategis yang berkaitan dengan pemerintahan, pembangunan, keamanan, dan ketertiban masyarakat di Kecamatan Soa. Kehadiran Babinsa Sertu Dominikus Noy dalam forum ini menunjukkan peran aktif TNI dalam mendukung pemerintah daerah sekaligus memperkuat sinergi bersama unsur Forkopimda.
Sertu Dominikus Noy menyampaikan bahwa Babinsa siap bersinergi dengan pemerintah, aparat keamanan, serta masyarakat dalam menjaga stabilitas wilayah dan mendukung program pembangunan demi kesejahteraan rakyat.
Rapat berlangsung lancar, penuh kekeluargaan, dan diharapkan menghasilkan langkah konkret yang bermanfaat bagi kemajuan Kecamatan Soa serta Kabupaten Ngada secara umum.
No comments yet.