NTT-KUPANG, – Babinsa Koramil 1604-01/Kupang yang dipimpin oleh Peltu Tommy Kurumbatu melaksanakan kegiatan Pembinaan Pendidikan Kebangsaan kepada para siswa Program ADEM (Afirmasi Pendidikan Menengah) di Asrama Haji, Jalan Amabi, Kelurahan Oebufu, Kecamatan Oebobo, Kota Kupang. Kegiatan ini merupakan wujud nyata kepedulian TNI AD dalam membentuk karakter generasi muda yang berdisiplin, bersemangat, dan memiliki rasa cinta tanah air. Minggu (02/11/2025).
Dalam kegiatan tersebut, Peltu Tommy Kurumbatu bersama para Babinsa lainnya, yakni Serka Yunus Koro, Serka Yusuf Tafuli, Sertu Jefri Bolla, dan Serda Muhamad Fajri Ismail, bertindak sebagai pelatih lapangan. Mereka memimpin pelaksanaan apel pagi, senam kebugaran, gerakan peregangan, hingga pelemasan tubuh, guna menanamkan semangat kedisiplinan dan kerja sama kepada para siswa.
Peltu Tommy menyampaikan bahwa kegiatan pembinaan ini tidak hanya berfokus pada fisik, tetapi juga pada pembentukan karakter kebangsaan dan semangat nasionalisme. “Melalui kegiatan seperti ini, kami ingin menanamkan rasa tanggung jawab, disiplin, dan cinta tanah air sejak dini kepada para peserta Program ADEM,” ungkapnya.
Para siswa terlihat antusias mengikuti seluruh rangkaian kegiatan yang berlangsung dengan penuh semangat. Mereka juga mengaku senang mendapatkan pembinaan langsung dari para Babinsa yang memberikan contoh nyata tentang disiplin dan kebersamaan. Kegiatan tersebut diharapkan mampu memperkuat semangat nasionalisme generasi muda sebagai penerus bangsa yang tangguh dan berkarakter. (Pendim1604).
No comments yet.