BALI – Denpasar, Dalam rangka kegiatan gabungan Sidak penertiban parkir liar dan kawasan kumuh. Babinsa Desa Pemecutan Kaja Pelda Muhamad, atensi berlangsungnya kegiatan di Jalan Bungtomo V, VI, X, dan Bungtomo Utama, Banjar Semelejati, Desa Pemecutan Kaja, Kecamatan Denpasar Utara, Kota Denpasar. Bersama Kepala Bidang Waskim (Dinas Perumahan, Kawasan Pemukiman, dan Pertanahan Kota SDA) I Dewa Ayu Ratna Ningsih. Pada Jum’at, (31/10/25).
Kegiatan ini dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk Kepala Desa Pemecutan Kaja yang diwakili oleh Bidang Kesra, Satpol PP, Dishub, Babinsa, Kaling Banjar Semelejati, Staf Desa Pemecutan Kaja, dan lainnya. Sidak ini bertujuan untuk menertibkan parkir liar dan kawasan kumuh di desa tersebut.
Adapun tujuan kegiatan sidak ini adalah untuk menertibkan parkir liar dan kawasan kumuh di desa tersebut, serta meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga ketertiban dan keamanan.
Dari kegiatan tersebut, Kepala Bidang Waskim, I Dewa Ayu Ratna Ningsih, “mengatakan bahwa kegiatan sidak gabungan ini merupakan kegiatan yang sangat penting dalam menjaga ketertiban dan keamanan di desa. Diharapkan kegiatan ini dapat terus berlanjut dan memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat”. Pungkasnya.
Babinsa Pelda Muhamad, “pada kegiatan sidak semua berjalan dengan tertib dan lancar, kegiatan ini diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat dan lingkungan sekitar”. Ujarnya.
Dengan adanya kegiatan Sidak penertiban parkir liar dan kawasan kumuh ini, diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga ketertiban dan keamanan, serta meningkatkan kualitas hidup masyarakat di desa tersebut. (Pendim 1611 BDG).
No comments yet.