Dompu, NTB – Koramil 1614-02/Kempo kembali menunjukkan peran aktifnya dalam menjaga ketertiban wilayah dengan memediasi penyelesaian sengketa antarwarga secara damai. Kasus ini melibatkan dua warga Desa Tolokalo, Kecamatan Kempo,Rabu 30 Juli 2025, yang berselisih akibat kematian seekor ternak sapi.
Mediasi berlangsung di Kantor Desa Tolokalo dan difasilitasi oleh Babinsa Desa Tolokalo Koptu Julkarnain dari Koramil 1614-02/Kempo bersama Bhabinkamtibmas dan aparatur Pemerintah Desa Tolokalo. Dua pihak yang dimediasi masing-masing adalah Sdr. N (42) dari Dusun Kressaari selaku pemilik kandang, dan Sdr. A (27) dari Dusun Rade sebagai pemilik ternak yang meninggal.
Kematian sapi milik Sdr. A terjadi di dalam kandang milik Sdr. N. Berdasarkan hasil pemeriksaan dari UPTD Peternakan Kecamatan Kempo, diketahui bahwa penyebab kematian sapi tersebut adalah perut kembung (akumulasi gas berlebih)—bukan karena unsur kesengajaan atau kelalaian dari pihak manapun.
Melalui pendekatan persuasif yang dilakukan Babinsa dan aparat desa, kedua pihak akhirnya sepakat menyelesaikan permasalahan ini secara kekeluargaan. Dalam pernyataan bersama, kedua belah pihak saling memaafkan dan menyatakan tidak akan memperpanjang persoalan.
Sebagai langkah pencegahan ke depan, pemilik kandang berjanji akan memperbaiki pagar atau pintu kandang, sedangkan pemilik ternak siap menjaga hewannya agar tidak masuk ke lahan milik orang lain.
“Kami hadir untuk memastikan suasana tetap kondusif dan masyarakat terbiasa menyelesaikan masalah dengan cara musyawarah. Ini bagian dari tugas teritorial kami di Koramil 1614-02/Kempo,” ujar Babinsa Koptu Julkarnain saat dimintai keterangan.
Langkah mediasi ini mendapat apresiasi dari seluruh pihak, termasuk perangkat desa yang terlibat dalam proses penyelesaian. Pemerintah desa berharap mediasi damai seperti ini menjadi budaya dalam menyelesaikan setiap persoalan di tengah masyarakat.
Situasi Desa Tolokalo saat ini dilaporkan aman dan kondusif berkat peran aktif TNI, Polri, dan aparat desa dalam menjaga hubungan sosial warga di tingkat akar rumput.
(Pendim1614/Dompu)
No comments yet.