Ende, — Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru, Sertu Arnoldus Seba, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Dusun Lelu, Kelurahan Watuneso, Kecamatan Liotimur, Kabupaten Ende, pada Minggu (9/11/2025) pukul 08.30 WITA hingga 09.45 WITA.
Kegiatan ini merupakan bagian dari tugas pokok Satkowil sebagai garda terdepan TNI AD, bertujuan untuk memantau keamanan wilayah, menciptakan ketertiban masyarakat, serta memberikan rasa nyaman dan aman bagi warga di wilayah binaan.
Selama kegiatan, Babinsa memberikan himbauan kepada masyarakat untuk selalu menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan. Kehadiran Babinsa di tengah masyarakat juga bertujuan memperkuat simpati warga terhadap TNI yang selalu hadir di wilayah binaan.
“Kehadiran kami di Dusun Lelu bukan hanya untuk memantau keamanan, tetapi juga untuk mendekatkan diri dengan masyarakat dan memberikan rasa aman. Sinergi antara Babinsa dan warga sangat penting untuk menciptakan lingkungan yang kondusif,” ujar Sertu Arnoldus Seba.
Kegiatan diikuti oleh Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru dan warga Dusun Lelu. Selama kegiatan, situasi berlangsung aman, lancar, dan kondusif dengan cuaca cerah. Masyarakat menyambut baik kehadiran Babinsa dan mengapresiasi perhatian TNI terhadap keamanan dan ketertiban lingkungan mereka.
Kegiatan Komsos dan Pamwil ini menegaskan peran Babinsa dalam menjaga kemanunggalan TNI-Rakyat, sekaligus memastikan wilayah binaan tetap aman dan nyaman bagi masyarakat.
(Penulis: Pendim 1602/Ende)
No comments yet.