Kodim 1608/Bima menyelenggarakan Doa Kebangsaan Lintas agama dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia pada Jumat, 15 Agustus 2025. Acara berlangsung di Markas Kodim 1608/Bima dengan berbagai kegiatan dari tiga agama yang ada di Bima. Umat Islam menggelar zikir bersama di Aula Makodim, umat Kristen melaksanakan kebaktian di tempat yang sama, sementara umat Hindu mengadakan upacara purnama di Pure Kompi Senapan A Yonif 742/SWY.
Doa bersama umat Islam berlangsung khidmat di Aula Serba Guna Kodim 1608/Bima dan dihadiri oleh Dandim Letkol Infanteri Andi Lulianto, S.Kom., MM, perwakilan Polresta Bima Kota, serta jajaran Pemerintah Kota Bima dan Masyarakat. Tahun ini mengangkat tema “Bersatu dalam Doa, Kuat dalam Kebhinekaan”, menandai simbol persatuan dan rasa syukur atas delapan dekade kemerdekaan Indonesia. Acara ini juga menjadi momen refleksi perjalanan bangsa menuju masa depan yang lebih sejahtera dan adil.
Staf Ahli Bidang Ekonomi, Keuangan, dan Pembangunan Sekda Kota Bima, Ahmad Mufrad, dalam sambutannya mengingatkan pentingnya menghargai perjuangan para pahlawan yang telah berkorban demi kemerdekaan. Ia mengajak seluruh generasi penerus untuk mengisi kemerdekaan dengan hal-hal positif sebagai bentuk kesinambungan perjuangan.
“Sebagai perwakilan Pemerintah Kota Bima, saya mengajak seluruh generasi penerus bangsa untuk mengisi kemerdekaan dengan tindakan nyata yang positif, meneruskan perjuangan para pahlawan kita,” ujar Ahmad Mufrad.
Acara ditutup dengan pembacaan doa dan zikir oleh Ustad Mostafa Umar M.Pdi yang diharapkan membawa berkah, menjaga persatuan bangsa dari perpecahan, serta mendukung kemajuan Indonesia ke depan. Suasana khidmat penuh semangat persatuan dan kebhinekaan terasa sepanjang kegiatan.
Dandim 1608/Bima, Letkol Infanteri Andi Lulianto, menegaskan bahwa Doa Kebangsaan ini merupakan wujud nyata persatuan dalam menjaga keutuhan dan kemajuan bangsa. Ia mengajak semua pihak menjaga persatuan sebagai fondasi kuat pembangunan Indonesia. Acara diakhiri dengan foto bersama seluruh undangan sebagai bagian dari rangkaian peringatan HUT ke-80 RI yang puncaknya akan berlangsung pada 17 Agustus 2025.
No comments yet.