Sumbawa Barat, NTB – Koramil 1628-01/Taliwang melaksanakan kegiatan patroli malam guna menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah Kota Taliwang, Kabupaten Sumbawa Barat. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Kamis malam, (15/01/ 2026), sekitar pukul 21.21 WITA.
Patroli malam dipimpin oleh anggota piket Koramil 1628-01/Taliwang, Koptu Fahrurrozi, dengan menyasar sejumlah titik di sekitar wilayah Koramil dan pusat aktivitas masyarakat.
Dalam kegiatan tersebut, anggota Koramil memberikan imbauan secara persuasif kepada warga agar senantiasa menjaga ketertiban berlalu lintas serta keamanan lingkungan, khususnya pada malam hari.
Kegiatan patroli ini merupakan bagian dari upaya preventif TNI AD melalui Koramil untuk menciptakan situasi wilayah yang aman, nyaman, dan kondusif, sekaligus mempererat hubungan antara aparat teritorial dengan masyarakat.
(Pendim 1628/KSB).
No comments yet.