Persadaindo.com – Klungkung,- Sejumlah 3.134 kg gabah kembali diserap pemerintah melalui Bulog Denpasar Renon di wilayah Desa Kusamba, Selasa ( 15/04/25 ).
Kegiatan Serap Gabah ( Sergab ) yang dipimpin Ketua Tim Sergab Kabupaten Klungkung Ketut Swasta ini dihadiri pula oleh PPL Subak Kusamba yang mendapat pendampingan langsung dari Babinsa Kusamba Peltu Made Rai Darmikayasa.
Hari ini kembali kita damping kegiatan serap gabah oleh Bulog di wilayah Subak Kusamba,”kata Peltu Made Rai.
Dengan harga beli sesuai ketentuan yaitu Rp 6.500 rupiah per kilo, keseluruhan ada 3.134 kg yang terserap dari 3 orang petani yaitu I Nyoman Yasa luas lahan 16 are, I Komang Alit luas lahan 25 are dan Komang Susana luas lahan 35 are,”tuturnya.
.
Sebagai Babinsa dalam rangka mensukseskan program pemerintah terkait swasembada dan Hanpangan serta peningkatan kesejahteraan petani, dirinya terus konsisten melaksanakan pendampingan,”ujarnya.
Jadi dengan terjun langsung dilahan-lahan pertanian warga, kita beri pendampingan dan motivasi dari masa pengolahan lahan, pembibitan, penanaman dan perawatan hingga masa panen dan penjualan,”lanjutnya.
Besar harapannya dengan pendampingan ini dan program Sergab yang digencarkan pemerintah akan berdampak pada penguatan Hanpangan wilayah serta sekaligus meningkatkan penghasilan para petani,”pungkas Peltu Made. ( Pendim 1610/Klungkung ).
No comments yet.