NTT- Sumba Timur. Komandan Kodim 1601/Sumba Timur, Letkol Inf Dobby Noviyanto S., S.E, memberikan arahan kepada seluruh Babinsa jajaran Koramil terkait program Pembangunan Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih (KDKMP) yang merupakan program pemerintah pusat. Kegiatan ini berlangsung di Aula Makodim 1601/Sumba Timur, Jalan Ir. Sukarno No. 11, Kelurahan Hambala, Kecamatan Kota Waingapu, Kabupaten Sumba Timur, pada Senin (03/11/2025).
Dalam arahannya, Dandim menegaskan bahwa peran Babinsa sangat penting dalam mendukung dan mengawal program KDKMP di wilayah binaan masing-masing, agar pembangunan koperasi berjalan sesuai tujuan yaitu meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa.
“Babinsa harus memahami esensi dari program ini. Koperasi Merah Putih bukan hanya wadah ekonomi, tetapi juga sarana memperkuat kemandirian desa dan mempererat gotong royong masyarakat,” ujar Letkol Inf Dobby Noviyanto.
Beliau juga menekankan pentingnya sinergi antara TNI, pemerintah daerah, dan masyarakat dalam mewujudkan program nasional ini sehingga mampu memberikan dampak positif terhadap perekonomian lokal di Sumba Timur.
Kegiatan arahan ini diikuti oleh seluruh Danramil dan Babinsa jajaran Kodim 1601/Sumba Timur dengan penuh antusias, sebagai bentuk komitmen untuk menyukseskan program pemerintah demi kemajuan masyarakat di wilayah pedesaan.
(Pendim 1601 ST)
No comments yet.