NTT-Sumba Timur,Babinsa Koramil 03/Pahunga Lodu Pos Ramil Wulla Waijelu, Kodim 1601/Sumba Timur,Sertu Hendrik Hati Waluandja, melaksanakan pendampingan kepada masyarakat dalam kegiatan pengolahan lahan pertanian di Desa Hadakamali, Dusun Kiri Wai, Kecamatan Wulla Waijelu, Kabupaten Sumba Timur,Kamis (27/11/2025).
Dalam kegiatan tersebut, Babinsa mendampingi dan membantu proses traktor kebun milik Bapak Dafri Tangu Mara. Pengolahan lahan dilakukan sebagai persiapan menghadapi musim hujan, yang akan dimanfaatkan warga untuk menanam jagung sebagai komoditas utama pertanian di wilayah tersebut.
Sertu Hendrik menyampaikan bahwa pendampingan kepada petani merupakan bagian dari tugas Babinsa dalam mendukung ketahanan pangan dan meningkatkan produktivitas masyarakat desa.
Menurutnya, kesiapan lahan sedini mungkin akan membantu petani memulai musim tanam tepat waktu sehingga hasil pertanian dapat lebih optimal.
Warga menyambut baik kehadiran Babinsa dalam kegiatan tersebut karena membantu mempercepat proses pekerjaan serta meningkatkan semangat gotong royong di lingkungan masyarakat.
(Pendim 1601 ST)
No comments yet.