Breaking News
Categories
  • actors and actresses
  • Android
  • animals
  • anime
  • asia
  • avatar: the last airbender
  • boruto
  • business
  • cats
  • celebrities
  • celebrity and music
  • children and families
  • cuisine
  • culture
  • disasters
  • drama
  • education
  • entertainment
  • events and festivals
  • family relationships and dynamics
  • felines
  • food and drink
  • funeral services
  • Gadgets
  • government
  • Health
  • heritage
  • history
  • indonesia
  • Inspirations
  • Lifestyle
  • local news
  • movies
  • music
  • music and lyrics
  • music industry
  • natural disasters
  • news
  • Nintendo
  • NTB
  • Polda Bali
  • politics
  • Polri
  • public transportation
  • relationships
  • restaurant recommendations
  • restaurants
  • Reviews
  • role playing games (rpg)
  • romantic relationships
  • streaming
  • Technology
  • teknologi
  • television
  • television series
  • TNI
  • tourist attractions
  • tragedies
  • transportation
  • travel
  • travel destinations
  • Trends
  • tv
  • Uncategorized
  • War
  • wild animals
  • world
  • Yoniv 741/gn
  • Kodim 1614/Dompu Gembleng Paskibra Kabupaten

    Agu 09 2025

    Dompu, NTB — Dalam rangka mempersiapkan pelaksanaan upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Republik Indonesia, personel Kodim 1614/Dompu, Serka Amril dan Serda Sarifuddin, memberikan pelatihan intensif kepada Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibra) tingkat Kabupaten Dompu. Kegiatan berlangsung pada Sabtu, 9 Agustus 2025, di Lapangan Pendopo Kabupaten Dompu, NTB, dengan diikuti para siswa terpilih dari berbagai SMA/SMK se-Kabupaten Dompu.

    Sejak pagi, lapangan pendopo menjadi saksi keseriusan para calon pengibar bendera yang tengah mempersiapkan diri menghadapi tugas sakral pada upacara 17 Agustus mendatang. Pelatihan dimulai dengan pemanasan fisik, dilanjutkan pembinaan baris-berbaris, latihan pengibaran dan penurunan bendera, pembentukan formasi pasukan, serta penguatan kedisiplinan dan mental.

    Serka Amril menuturkan bahwa setiap gerakan harus dilatih secara berulang hingga sempurna. “Tugas Paskibra bukan hanya soal kekompakan gerakan, tetapi juga menjaga wibawa upacara dan kehormatan bendera Merah Putih. Karena itu, semua anggota harus memahami arti tugas yang diemban,” ujarnya tegas.

    Sementara itu, Serda Sarifuddin menambahkan bahwa pelatihan ini juga bertujuan menanamkan nilai-nilai nasionalisme, kebersamaan, dan rasa bangga menjadi bagian dari sejarah bangsa. “Kami ingin adik-adik ini merasakan bahwa mereka sedang menjalankan tugas mulia yang tidak semua orang bisa dapatkan,” ucapnya.

    Pemerintah Kabupaten Dompu turut memberikan apresiasi atas keterlibatan Kodim 1614/Dompu dalam membina Paskibra setiap tahunnya. Peran TNI, khususnya dari jajaran Kodim, dinilai sangat penting dalam mencetak anggota Paskibra yang tangguh, disiplin, dan bermental juang tinggi.

    Suasana latihan pun berjalan penuh semangat. Meski cuaca cukup terik, para peserta tetap antusias mengikuti setiap instruksi. Sesekali, para pelatih memberikan evaluasi dan koreksi untuk memastikan setiap langkah, ayunan tangan, serta gerakan kaki sesuai standar yang telah ditetapkan.

    Pelatihan ini direncanakan berlangsung hingga menjelang hari pelaksanaan upacara HUT RI ke-80. Dengan pendampingan langsung dari personel berpengalaman, diharapkan seluruh anggota Paskibra siap secara fisik, mental, dan teknis, sehingga prosesi pengibaran bendera di Kabupaten Dompu dapat berjalan khidmat, lancar, dan penuh makna.

    (Pendim1614/Dompu)

    Share to

    Related News

    Babinsa Koramil 03/Katikutana Pastikan P...

    by Jan 15 2026

    SUMBA TENGAH – Babinsa Koramil 03/Katikutana Kodim 1613/Sumba Barat, Serka Rayyan, melaksanaka...

    Babinsa Koramil 02/Walakaka Gotong Royon...

    by Jan 15 2026

    SUMBA BARAT – Babinsa Koramil 02/Walakaka Kodim 1613/Sumba Barat, Serka Ramli, turut membantu ...

    Wujud Kemanunggalan TNI–Rakyat, Babins...

    by Jan 15 2026

    SUMBA BARAT – Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan, Babinsa Koramil 01/Loli Kodim 1...

    Majukan Pendidikan, Satgas Pamtas Yonarh...

    by Jan 15 2026

    ‎TTU – Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat Yonarhanud 2 Kostrad bersama JPCC Foundation melak...

    Babinsa Koramil 1612-04/Elar Bantu Petan...

    by Jan 15 2026

    Manggarai Timur – Wujud kepedulian TNI terhadap ketahanan pangan terus ditunjukkan melalui aksi ny...

    Ribuan Siswa di Alor Timur Laut Terima M...

    by Jan 15 2026

    Babinsa Desa Nailang dan Desa Waisika, Praka Bing Jonas Lau We, melaksanakan kegiatan pemberian maka...

    No comments yet.

    Please write your comment.

    Your email will not be published. Fields marked with an asterisk (*) must be filled.

    *

    *

    Other News

    Dandim 1601/Sumba Timur Hadiri Muscablub HIPMI ...


    Persadaindo.com – Komandan Kodim 1601/Sumba Timur Letkol Arh. Doman Endro Pramono menghadiri kegiatan musyawarah cabang luar biasa Himpun...

    28 Apr 2025
    NTB

    Peringatan Hari Ibu ke-97: Kodim 1607/Sumbawa T...


    NTB – Sumbawa Besar, Komandan Kodim 1607/Sumbawa, Letkol Kav Basofi Cahyowibowo S.T., bersama istri tercinta, Ny. Fani Basofi Cahyowibowo, men...

    04 Des 2025

    Serda Toni J: Koperasi Pilar Ekonomi Rakyat, Ta...


    NTB – Sumbawa, Babinsa Desa Tarusa, Serda Toni J dari Koramil 1607-04/Alas, menghadiri kegiatan Musyawarah Desa Khusus (MusdesSus) dalam rangk...

    21 Mei 2025

    Patroli Malam Koramil 1628-02/Sekongkang, Wujud...


    Sumbawa Barat, NTB – Anggota Koramil 1628-02/Sekongkang, Serda Muhtar melaksanakan kegiatan patroli malam di wilayah binaan Kecamatan Sekongka...

    12 Sep 2025

    Babinsa Koramil 1602-04/Maurole Perkuat Sinergi...


    Ende, – Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Sertu Donatus Kiri, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) ...

    02 Des 2025
    back to top