Ngada – Pada hari Senin, 29 September 2025, Babinsa Koramil 1625-01/Bajawa wilayah Kecamatan Soa, Kopda Heronimus T. Rema, melaksanakan kegiatan patroli sekaligus komunikasi sosial (Komsos) di Desa Masu Kedhi, Kecamatan Soa, Kabupaten Ngada.
Kegiatan ini bertujuan untuk memantau perkembangan situasi wilayah binaan serta mempererat hubungan silaturahmi antara Babinsa dengan masyarakat setempat.
Dalam kesempatan Komsos, Babinsa mengajak warga untuk senantiasa menjaga keamanan, ketertiban, dan kerukunan, sehingga tercipta suasana lingkungan yang aman dan kondusif di Desa Masu Kedhi.
Patroli dan Komsos berjalan dengan lancar dan penuh keakraban, mendapat respon positif dari warga yang merasa terbantu dengan kehadiran Babinsa di tengah-tengah mereka.
No comments yet.