Sano Nggoang, NTT – Dalam rangka menjalin sinergitas dengan seluruh elemen masyarakat dan mendukung kegiatan kepemudaan di wilayah binaan, Babinsa Koramil 1630-02/Lembor, Praka Sarjiman, mewakili Danramil 1630-02/Lembor, menghadiri acara Pengukuhan dan Pelantikan Majelis Pembimbing Ranting, Pengurus Kwartir Ranting, serta Lembaga Pemeriksa Keuangan Kwartir Ranting Gerakan Pramuka Sano Nggoang Masa Bakti 2025–2028, yang berlangsung di Kecamatan Sano Nggoang, Kabupaten Manggarai Barat, Sabtu (01/11/2025).
Kegiatan pelantikan ini dihadiri oleh unsur Forkopimcam, para kepala desa, tokoh masyarakat, tokoh agama, serta jajaran pengurus Gerakan Pramuka di wilayah Kecamatan Sano Nggoang. Acara berlangsung dengan khidmat dan penuh semangat kepramukaan.
Dalam kesempatan tersebut, Praka Sarjiman menyampaikan pesan Danramil agar para pengurus yang baru dilantik dapat menjalankan amanah dengan penuh tanggung jawab serta terus berperan aktif dalam membentuk karakter generasi muda yang berjiwa disiplin, tangguh, dan berwawasan kebangsaan. Ia juga menambahkan bahwa TNI akan terus mendukung kegiatan positif yang berkaitan dengan pembinaan generasi muda, karena hal tersebut sejalan dengan upaya membangun sumber daya manusia yang unggul dan berkarakter.
Sementara itu, Ketua Kwartir Ranting Sano Nggoang yang baru dilantik menyampaikan terima kasih atas kehadiran Babinsa serta dukungan yang diberikan oleh Koramil 1630-02/Lembor. Kehadiran TNI, menurutnya, menjadi wujud nyata sinergitas antara lembaga militer dan masyarakat dalam membina semangat kebangsaan di kalangan generasi muda.
No comments yet.