Singaraja – Komandan Kodim 1609/Buleleng, Letkol Czi Ibnu Ria Indrawan, S.H., M.Han., bersama istri turut hadir dalam kegiatan Pembukaan Buleleng Festival 2025 yang berlangsung di Kawasan Tugu Singa Ambara Raja, Singaraja, Senin (18/8/2025).
Festival tahun ini dibuka secara resmi oleh Wakil Gubernur Bali, I Nyoman Giri Prasta, S.Sos., mewakili Gubernur Bali, dengan mengusung tema “The Mask History of Buleleng”. Kegiatan tersebut disambut meriah oleh sekitar 4.000 masyarakat yang hadir.
Buleleng Festival 2025 menjadi momentum penting dalam memperkenalkan kembali kekayaan seni, budaya, UMKM, dan pariwisata daerah, sekaligus dirangkaikan dengan perayaan HUT ke-80 Kemerdekaan RI. Selama lima hari, festival akan menampilkan berbagai kegiatan seperti pertunjukan seni tari, musik, pameran UMKM, kuliner, hingga Digital Expo.
Selain sebagai ajang promosi budaya, festival ini juga mengedepankan konsep ramah lingkungan dengan melibatkan ratusan relawan untuk pengelolaan sampah. Kehadiran Dandim 1609/Buleleng dalam kegiatan tersebut menunjukkan dukungan TNI terhadap pelestarian budaya serta pemberdayaan ekonomi kreatif di Kabupaten Buleleng.
Acara pembukaan ditandai dengan penyerahan buku resep kuliner khas Bali Utara oleh Ketua PKK Kabupaten Buleleng, dilanjutkan pemukulan ketungan sebagai simbol dimulainya rangkaian Buleleng Festival 2025.
No comments yet.