Ende, Dalam upaya mendukung ketahanan pangan nasional sekaligus mempererat hubungan dengan masyarakat, Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Praka Ramdani G. Utomo, melaksanakan kegiatan tanam padi bersama Kelompok Tani Keliwumbu di Desa Keliwumbu, Kecamatan Maurole, Kabupaten Ende, Rabu (13/08/2025).
Kegiatan yang dimulai pukul 08.30 WITA ini merupakan bagian dari program ketahanan pangan (Han Pangan) TNI AD di wilayah binaan. Selain tanam padi, Babinsa juga melaksanakan pengamanan wilayah (Pamwil) serta komunikasi sosial (Komsos) dengan masyarakat desa.
“Melalui kegiatan ini, TNI berupaya hadir secara nyata untuk membantu para petani, khususnya dalam peningkatan produksi pangan. Kami juga mendiskusikan hasil panen tahun sebelumnya sebagai bahan evaluasi dan perencanaan ke depan,” ujar Praka Ramdani di sela-sela kegiatan.
Warga dan kelompok tani menyambut baik kehadiran Babinsa, yang dinilai sangat peduli dengan kondisi pertanian dan ke butuhan masyarakat di wilayah pedesaan. Sinergi yang terbangun antara TNI dan masyarakat ini diharapkan terus berlanjut guna meningkatkan kesejahteraan bersama.
Sebagai ujung tombak satuan kewilayahan (Satkowil), Babinsa memiliki peran strategis dalam membantu mengatasi kesulitan rakyat sekaligus memperkuat kemanunggalan TNI dan rakyat.
No comments yet.