NTT-Sumba Timur.Dalam rangka mendukung ketahanan pangan nasional, Babinsa Koramil 06/Karera Kodim 1601/Sumba Timur, Pratu Aldit Amah, turut serta mendampingi para petani saat proses perontokan padi di Desa Watubara, Kecamatan Karera, Kabupaten Sumba Timur, Selasa (05/08/2025).
Kehadiran Babinsa di tengah-tengah petani disambut hangat dan penuh semangat oleh warga. Pratu Aldit Amah tak segan ikut turun langsung membantu proses rontok padi secara manual, sebagai bentuk nyata kepedulian TNI terhadap kesejahteraan petani dan ketahanan pangan daerah.
“Ini merupakan bagian dari tugas kami sebagai Babinsa, untuk selalu hadir dan memberikan dukungan kepada masyarakat, termasuk dalam kegiatan pertanian seperti panen dan rontok padi,” ujar Pratu Aldit.
Menurutnya, sinergi antara TNI dan masyarakat harus terus dijaga dan diperkuat, terutama di sektor pertanian yang menjadi penopang ekonomi utama masyarakat pedesaan. Dengan pendampingan yang rutin, diharapkan hasil panen petani bisa meningkat dan memberikan dampak positif bagi kesejahteraan mereka.
Sementara itu, para petani Desa Watubara mengaku sangat terbantu dengan kehadiran Babinsa. Selain memberikan semangat, kehadiran TNI juga menjadi motivasi bagi petani untuk terus bekerja keras dan menjaga produktivitas lahan pertanian.
Kegiatan ini menjadi bukti nyata bahwa TNI selalu hadir di tengah masyarakat, tidak hanya dalam bidang pertahanan, tetapi juga dalam membantu pembangunan dan kesejahteraan rakyat.
(Pendim 1601 ST)
No comments yet.