SUMBA TENGAH – Babinsa Koramil 03/Katikutana Kodim 1613/Sumba Barat, Serka I Ketut Widiantara Putra, menghadiri acara pembukaan turnamen sepak bola dan bola voli yang digelar di Kecamatan Umbu Ratu Nggay Barat Kabupaten Sumba Tengah, Senin (08/9/2025).
Turnamen olahraga yang diikuti oleh perwakilan desa se-Kecamatan Umbu Ratu Nggay Barat tersebut digelar dalam rangka mempererat silaturahmi antar warga, menumbuhkan semangat sportivitas, serta mendorong generasi muda untuk menyalurkan bakat dan hobinya melalui kegiatan positif.
Dalam kesempatan itu, Serka I Ketut Widiantara Putra menyampaikan apresiasinya atas terselenggaranya kegiatan olahraga ini.
Menurutnya, melalui ajang turnamen, generasi muda dapat meningkatkan persatuan dan kekompakan, sekaligus menjauhkan diri dari hal-hal negatif.
Kegiatan pembukaan berlangsung meriah dengan dihadiri oleh Wakil Bupati Sumba Tengah, pemerintah kecamatan, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, serta masyarakat sekitar yang antusias memberikan dukungan kepada tim-tim yang akan bertanding.
(Pendim 1613/SB)
No comments yet.