Nagekeo – Pada Selasa, 23 September 2025, Babinsa Koramil 1625-05/Aesesa, Serka Laudowik P. Hurek, menghadiri undangan dari Mitra Karib Bapak Raymundus Donatus Liku Watang dalam kegiatan pembuatan pondasi rumah miliknya yang berlokasi di RT 008, Kelurahan Danga, Kecamatan Aesesa, Kabupaten Nagekeo.
Kegiatan diawali dengan acara seremonial adat dan peletakan batu secara budaya, sebagai bentuk penghormatan terhadap tradisi setempat. Setelah itu dilanjutkan dengan kerja gotong royong mengangkut batu, menyusunnya di lubang pondasi, serta memasukkan campuran semen pada pondasi rumah yang berukuran 7 x 13 meter dengan tinggi 1,10 meter.
Acara ini diikuti sekitar 63 orang warga dan rekanan, yang terbagi dalam berbagai unsur, antara lain tokoh adat, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, tokoh wanita yang mengurus konsumsi, serta Ketua RT setempat. Kehadiran Babinsa menjadi wujud dukungan TNI dalam mempererat kebersamaan dan membantu masyarakat dalam kegiatan sosial kemasyarakatan.
Secara keseluruhan, kegiatan pembuatan pondasi rumah berjalan aman, tertib, dan penuh semangat gotong royong, sekaligus memperlihatkan kekompakan antara aparat TNI dan masyarakat di wilayah binaan.
No comments yet.