Sumbawa Barat, NTB – Babinsa Desa Beru dari Koramil jajaran Kodim 1628/Sumbawa Barat, Sertu Ismail, melaksanakan kegiatan Patroli Wilayah yang dilanjutkan dengan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama masyarakat setempat. Jum’at (28/11/2025).
Kegiatan patroli dilakukan untuk memastikan situasi keamanan dan ketertiban di wilayah Desa Beru tetap kondusif. Sertu Ismail menyisir beberapa titik strategis desa, termasuk pemukiman warga, area publik, serta jalur-jalur yang berpotensi rawan gangguan keamanan.
Usai melaksanakan patroli, Sertu Ismail melanjutkan kegiatan dengan melakukan Komsos bersama warga. Dalam kesempatan tersebut, ia mengajak masyarakat tetap menjaga keamanan lingkungan, meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi gangguan kamtibmas, serta mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat.
“Patroli sekaligus Komsos ini merupakan bagian dari tugas rutin kami sebagai Babinsa untuk memastikan situasi wilayah tetap aman dan kondusif. Kehadiran kami juga untuk menyerap informasi dari masyarakat serta memperkuat sinergi dalam menjaga keamanan desa,” ujar Sertu Ismail.
Masyarakat Desa Beru menyambut baik kehadiran Babinsa dan berharap kegiatan seperti ini terus dilakukan secara berkala sebagai upaya preventif menjaga stabilitas keamanan desa.
Kegiatan berjalan dengan aman, tertib, dan lancar. Melalui patroli dan komunikasi aktif antara Babinsa dan warga, diharapkan terwujud lingkungan yang aman, harmonis, serta sinergi yang kuat antara TNI dan masyarakat dalam menjaga keamanan wilayah.
(Pendim 1628/KSB).
No comments yet.