Sumbawa Barat – NTB, Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah binaannya, Babinsa Koramil 1628-03/Seteluk, Serma Muhammad, melaksanakan kegiatan patroli malam di seputaran wilayah Kecamatan Seteluk pada Sabtu (18/10/2025) pukul 20.51 WITA.
Kegiatan tersebut dilakukan sebagai bentuk kepedulian Babinsa terhadap ketentraman lingkungan masyarakat. Dalam kesempatan itu, Serma Muhammad juga memberikan imbauan kepada warga agar selalu menjaga keamanan dan ketertiban, terutama pada malam hari, serta menghindari segala bentuk keributan yang dapat mengganggu kenyamanan masyarakat lainnya.
“Patroli malam ini kami laksanakan untuk memastikan situasi di wilayah tetap aman dan kondusif. Kami juga terus mengingatkan masyarakat agar bersama-sama menjaga ketertiban demi kenyamanan bersama,” ujar Serma Muhammad di sela kegiatan.
Selama pelaksanaan patroli, situasi di wilayah Kecamatan Seteluk terpantau aman dan lancar tanpa adanya gangguan berarti.
Kegiatan ini sejalan dengan arahan Dandim 1628/KSB Letkol Inf Rendra Agit Trisnawan, agar seluruh jajaran Babinsa terus aktif di tengah masyarakat, memberikan rasa aman serta menjadi contoh dalam menjaga stabilitas keamanan di wilayah binaan.
(Pendim 1628/KSB).
No comments yet.