Ende, Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban wilayah, Babinsa Koramil 1602-03/Detusoko, Kopka Edwin D.P, bersama Babinkamtibmas Bripka Jhonter, melaksanakan kegiatan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Desa Dile, Kecamatan Detusoko, Kabupaten Ende, tepatnya di Km 24 Jalan Trans Ende–Maumere.
Kegiatan yang berlangsung pada hari Selasa, 16 September 2025 mulai pukul 09.00 Wita hingga selesai ini difokuskan pada pemantauan keamanan dan kelancaran arus lalu lintas di titik portal buka-tutup yang diberlakukan di wilayah tersebut.
Dalam pelaksanaannya, aparat TNI dan Polri turun langsung ke lapangan untuk memastikan kenyamanan para pengguna jalan. Selain itu, kegiatan ini juga dimanfaatkan untuk melakukan komunikasi sosial (komsos) dengan masyarakat, termasuk mendengarkan keluhan serta masukan dari para pengendara yang melintas.
Masyarakat menyambut baik kehadiran aparat, yang dinilai memberikan rasa aman dan nyaman, terutama bagi mereka yang harus menunggu giliran melintas di sistem buka-tutup tersebut.
“Kehadiran Babinsa dan aparat terkait di tengah masyarakat sangat membantu, terutama saat terjadi antrean panjang. Mereka bukan hanya menjaga keamanan, tapi juga memberikan semangat dan rasa tenang,” ujar salah satu warga pengguna jalan.
Kegiatan berlangsung dalam keadaan aman, tertib, dan lancar. Hal ini menunjukkan sinergi yang solid antara TNI-Polri dan masyarakat dalam menjaga stabilitas wilayah.
Pamwil dan komsos di daerah binaan merupakan salah satu tugas pokok Satuan Komando Kewilayahan (Satkowil), sebagai garda terdepan TNI AD dalam menjaga ketertiban dan ketentraman masyarakat.
No comments yet.