NTT-Kefamenanu, Sabtu 20 September 2025, Suasana penuh keakraban, setiap percakapan menjadi jembatan untuk saling percaya, dan disitulah informasi penting tentang keamanan lingkungan dapat diperoleh, Dalam upaya mempererat hubungan dan komunikasi dengan Warga binaan, Babinsa Koramil 1618-04/Bisel, Serda Jose Tabessi, melaksanakan kegiatan anjangsana ke salah satu rumah Warga di Desa Sekon, Kecamatan Insana, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU).
Kegiatan ini dilakukan dalam suasana santai dan penuh keakraban. Serda Jose Tabessi duduk bersama Warga sambil bercengkerama, bercanda, dan menyampaikan beberapa imbauan penting terkait keamanan dan ketertiban Masyarakat (kamtibmas).
Dalam kesempatan tersebut, Babinsa mengajak seluruh Masyarakat untuk bersama-sama menciptakan situasi yang aman dan kondusif di lingkungan Desa. Ia menekankan pentingnya membangun komunikasi yang baik antar Warga, serta menghidupkan Budaya “tegur, sapa, dan salam” dalam kehidupan sehari-hari.
“Salam adalah bagian dari Budaya daerah kita yang harus terus dijaga dan dilestarikan. Dengan bertegur sapa, akan terjalin hubungan yang harmonis dan saling peduli antar sesama Warga,” ujarnya.
Menurut Serda Jose Tabessi, keamanan lingkungan tidak hanya menjadi tanggung jawab aparat keamanan, tetapi merupakan tanggung jawab bersama seluruh elemen Masyarakat. Dengan adanya interaksi dan komunikasi yang baik antar Warga, maka akan tercipta lingkungan yang aman, nyaman, dan harmonis.
(PENDIM 1618/TTU)
No comments yet.