Manggelewa, NTB — Anggota Koramil 1614-06 Manggelewa, Babinsa Desa Kwangko Koptu Arfian Yuliansyah, turun langsung ke lapangan membantu warga melaksanakan kegiatan gotong royong membersihkan material pohon tumbang di Jalan Lintas Sumbawa–Dompu, tepatnya di wilayah Desa Kwangko, Kecamatan Manggelewa, Kabupaten Dompu,Senin 10 November 2025.
Peristiwa pohon tumbang tersebut terjadi akibat angin kencang yang melanda wilayah setempat pada Senin pagi. Batang pohon berukuran besar melintang di badan jalan, sehingga sempat menyebabkan kemacetan arus lalu lintas di jalur utama penghubung antara Kabupaten Sumbawa dan Dompu.
Menyadari pentingnya menjaga kelancaran transportasi dan keselamatan warga, Babinsa Koptu Arfian Yuliansyah bersama masyarakat setempat segera melakukan aksi gotong royong untuk membersihkan puing-puing dan ranting pohon yang menghalangi jalan. Selain itu, Babinsa juga turut membantu mengatur arus lalu lintas agar kendaraan dapat melintas dengan aman selama proses pembersihan berlangsung.
“Sebagai Babinsa, kami berupaya hadir di tengah masyarakat untuk membantu setiap kesulitan, termasuk dalam penanganan situasi darurat seperti ini. Semangat gotong royong warga sangat luar biasa,” ujar Koptu Arfian di sela kegiatan.
Berkat kerja sama antara TNI dan masyarakat, kegiatan pembersihan dapat diselesaikan dengan cepat dan situasi di lokasi kembali normal. Hingga sore hari, arus lalu lintas di Jalan Lintas Sumbawa–Dompu sudah kembali lancar dan aman.
Kegiatan berjalan dengan tertib, aman, dan mendapat apresiasi dari warga sekitar yang merasa terbantu dengan kehadiran Babinsa di lapangan.
- (Pendim1614/Dompu)
No comments yet.