NTT-Kefamenanu, Senin 21 Juli 2025, Di bawah terik matahari, semangat kebersamaan terpancar dari wajah-wajah yang bekerja bersama, tak segan turun langsung membantu warga, menunjukkan bahwa TNI selalu hadir di tengah Masyarakat, mendorong kepedulian sosial dan solidaritas Semangat gotong royong kembali dihidupkan oleh Babinsa Koramil 1618-06/Bian, Serda Mursal Suryadi, bersama Masyarakat binaan Dalam kegiatan kemanusiaan yang berlangsung di Dusun 02 RT/ RW:002/002, Desa Tuamese, Kec. Biboki Anleu, Kab. Timor Tengah Utara (TTU), Babinsa memimpin langsung pembangunan rumah milik Ibu Fransisca Tamelab, salah satu warga binaan yang membutuhkan tempat tinggal layak.
Kegiatan tersebut merupakan bentuk nyata kepedulian TNI terhadap Masyarakat, sekaligus upaya untuk terus mempererat hubungan antara aparat teritorial dan Warga Desa binaannya. Serda Mursal Suryadi mengajak Masyarakat sekitar untuk saling membantu dan menumbuhkan kembali semangat tolong-menolong.
“Gotong royong adalah warisan Budaya Bangsa yang harus kita lestarikan. Hari ini kita bersama-sama membantu Ibu Fransisca Tamelab agar segera memiliki tempat tinggal yang layak,” ujar Babinsa Serda Mursal Suryadi di sela-sela kegiatan.
Warga Desa Tuamese tampak antusias mengikuti kegiatan tersebut. Dengan peralatan sederhana, mereka bahu-membahu mengangkat material, memasang rangka, hingga mengecor pondasi rumah.
Ibu Fransisca Tamelab, menyampaikan rasa syukurnya atas perhatian dan bantuan dari Babinsa dan seluruh warga. “Saya sangat berterima kasih. Tanpa bantuan ini, saya tidak tahu kapan bisa membangun rumah. Semoga Tuhan membalas semua kebaikan ini,” ujarnya haru.
Kegiatan seperti ini bukan pertama kali dilakukan oleh Babinsa Koramil 1618-06/Bian. Melalui pendekatan teritorial dan kerja nyata di lapangan, Babinsa terus hadir sebagai ujung tombak TNI dalam menjaga dan membina Wilayah, sekaligus menjadi pelopor dalam membangkitkan kembali nilai-nilai kebersamaan di tengah Masyarakat.
(PENDIM 1618/TTU)
No comments yet.