Ende, – Dalam rangka meningkatkan kemanunggalan TNI dengan rakyat serta menjaga stabilitas keamanan di wilayah binaan, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Serka Petrus Gobhe, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Desa Sokoria Selatan, Kecamatan Ndona Timur, Kabupaten Ende, pada Jumat 10 Oktober 2025.
Kegiatan dimulai pukul 09.15 WITA dan berlangsung hingga selesai. Dalam pelaksanaannya, Babinsa aktif berinteraksi dengan masyarakat setempat, menyampaikan imbauan kamtibmas, serta mengajak warga untuk selalu menjaga kesehatan dan kewaspadaan terhadap perubahan cuaca yang tidak menentu.
“Cuaca yang tidak menentu, kadang hujan dan kadang panas, bisa berdampak pada kesehatan. Untuk itu, masyarakat kami imbau agar lebih waspada saat bepergian, tetap menjaga kebersihan lingkungan, dan aktif menjaga keamanan lingkungan sekitar,” ungkap Serka Petrus.
Selain itu, Babinsa juga menekankan pentingnya peran pemuda dalam menjaga ketertiban dan keamanan masyarakat. Ia mengajak generasi muda untuk terlibat aktif dalam kegiatan sosial seperti kerja bakti dan gotong royong sebagai bentuk kontribusi nyata terhadap lingkungan.
Kegiatan ini disambut baik oleh masyarakat setempat. Antusiasme warga terlihat dari keterlibatan mereka dalam diskusi dan penyampaian berbagai aspirasi serta keluhan yang terjadi di lingkungan mereka.
“Kehadiran Babinsa seperti ini sangat kami butuhkan, karena bisa menjadi jembatan komunikasi masyarakat dengan pihak TNI, khususnya terkait masalah keamanan dan sosial,” ujar salah satu warga.
Sebagai garda terdepan TNI AD di wilayah, Babinsa memiliki peran penting dalam menciptakan ketertiban dan memberikan rasa aman bagi masyarakat. Kegiatan Komsos dan Pamwil ini menjadi salah satu wujud nyata kehadiran TNI di tengah-tengah masyarakat.
No comments yet.