NTT-KUPANG, – Babinsa Kelurahan Oesapa Barat Koramil 1604-01/Kupang, Peltu Tomi J. Kurumbatu menghadiri kegiatan pelatihan daur ulang sampah yang digelar di Kantor Kelurahan Oesapa Barat, Kecamatan Kelapa Lima, Kota Kupang. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya mendukung program Pemerintah Kota Kupang dalam penanggulangan sampah sekaligus meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya menjaga kebersihan lingkungan. Selasa (02/12/2025).
Dalam pelatihan tersebut, peserta diberikan pengetahuan mengenai teknik pengolahan sampah yang benar, mulai dari pemilahan hingga proses daur ulang yang dapat menghasilkan berbagai produk bermanfaat. Materi juga menekankan pentingnya keterampilan pengelolaan sampah sebagai upaya menciptakan lingkungan sehat serta peluang usaha baru bagi masyarakat setempat.
Peltu Tomi J. Kurumbatu menyampaikan apresiasi atas antusiasme warga dalam mengikuti pelatihan ini. Ia menegaskan bahwa Babinsa siap mendukung program pemerintah dalam menciptakan lingkungan yang bersih, rapi, dan sehat. Menurutnya, kemampuan masyarakat dalam mengolah sampah menjadi barang bernilai ekonomi juga dapat membantu meningkatkan kesejahteraan keluarga.
Kegiatan pelatihan daur ulang sampah ini diharapkan menjadi langkah awal dalam menumbuhkan kesadaran kolektif masyarakat Oesapa Barat terhadap pentingnya pengelolaan sampah yang berkelanjutan. Pemerintah kelurahan bersama Babinsa dan para peserta berkomitmen untuk terus menerapkan pengetahuan yang diperoleh demi menciptakan lingkungan yang lebih bersih dan produktif bagi seluruh warga. (Pendim1604)
No comments yet.