Ende — Dalam rangka mendukung pembentukan karakter generasi muda sejak dini, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Praka Taruna Diharjaya DE, hadir sebagai pemateri dalam kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) di SMPK Maria Goretti Ende, Kelurahan Onekore, Kecamatan Ende Tengah, Kamis (17/07/2025).
Kegiatan yang dimulai pada pukul 08.30 WITA tersebut mengusung tema:
“Mari Bersama Ciptakan Lingkungan Belajar yang Inklusif, Berbhinekaan, dan Aman bagi Siswa.”
Dalam kesempatan itu, Babinsa memberikan materi pembinaan karakter, kedisiplinan, dan edukasi anti perundungan (bullying) kepada sebanyak 257 peserta, yang terdiri dari siswa-siswi, guru, staf, serta kepala sekolah SMPK Maria Goretti.
Rangkaian Materi yang Disampaikan:
Pentingnya membangun karakter positif dan kedisiplinan sejak dini.
Pemahaman tentang bahaya perundungan dan cara mencegahnya.
Himbauan untuk menghargai perbedaan, menjunjung tinggi toleransi, serta menjaga tutur kata dan perilaku.
Babinsa juga menekankan bahwa pelajar sebagai generasi penerus bangsa harus memiliki kepribadian kuat, disiplin, dan mampu menciptakan suasana belajar yang aman dan saling menghormati.
“Kedisiplinan bukan hanya soal aturan sekolah, tapi juga tentang bagaimana kita menghargai diri sendiri dan orang lain. Hindari perundungan karena itu mencederai nilai kemanusiaan dan kebersamaan,” ujar Praka Taruna.
Kegiatan berakhir pukul 13.00 WITA dalam suasana tertib, aman, dan penuh antusiasme dari para siswa.
Kepala Sekolah dan perwakilan guru SMPK Maria Goretti menyampaikan terima kasih atas kehadiran Babinsa yang telah memberikan wawasan berharga kepada para siswa. Kegiatan ini juga mencerminkan peran aktif TNI AD, khususnya melalui satuan kewilayahan (Satkowil), dalam membina dan mendampingi masyarakat di berbagai bidang, termasuk pendidikan.
(Penulis:pendim1602ende)
No comments yet.